Di Spanyol, Sulit Ada Tim seperti Leicester



Barcelona - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, ikut berkomentar mengenai kejutan yang dihadirkan Leicester City di Premier League musim ini. Menurut Enrique, sulit ada 'Leicester' lain di Liga Spanyol.

Awalnya, Leicester dikira hanya tim kejutan belaka. Namun, ketika melewati separuh musim dan mereka masih bertahan di papan atas, The Foxes pun dianggap sebagai kandidat juara musim ini.

Sampai pekan ke-29 di Premier League, tim besutan Claudio Ranieri itu masih bertahan di pucuk klasemen. Mereka unggul lima poin atas saingan terdekat, Tottenham Hotspur.

Ada beberapa alasan, kata Enrique, yang menyebabkan sulitnya tim kecil di Spanyol melakukan apa yang dilakukan Leicester. Salah satunya adalah kecilnya kemungkinan tim-tim besar La Liga menurun performanya.

Jika melihat Premier League musim ini, Leicester memang jauh lebih konsisten ketimbang tim-tim besar seperti Manchester City, Arsenal, Manchester United, Liverpool, dan juara musim lalu, Chelsea. Ini juga jadi salah satu faktor suksesnya Leicester memuncaki klasemen.

"Saya tidak tahu apakah yang seperti itu bisa terjadi di Liga Spanyol," ujar Enrique seperti dilansir Soccerway.

"Kalau membicarakan tiga tim besar di sini --Atletico Madrid termasuk di antaranya sejak tiga atau empat tahun lalu--, sulit rasanya bagi tim-tim besar ini mengalami musim yang buruk."

"Ada tiga tim besar di liga ini, Atletico, Real Madrid, dan kami sendiri. Memang, yang seperti itu bisa saja terjadi. Tapi, sulit untuk membayangkannya."

"Sulit membayangkan tim-tim besar ini berdiri jauh dari papan atas. Apa yang terjadi di Inggris amat janggal," ucap Enrique.

Enrique kemudian berpendapat, tingginya pemasukan klub-klub Premier League dari hak siar memungkinkan tim-tim papan tengah untuk membeli pemain-pemain berkualitas. Imbasnya, persaingan menjadi ketat.

"Kita bicara Premier League di sini, sebuah liga dengan pemasukan besar dari hak siar TV dan itu memungkinkan tim-tim baru muncul sebagai penantang."

"Tahun ini, sesuatu yang langka terjadi di Premier League. Perebutan gelar juara terbuka lebar dan klub-klub besar tidak ada di dalamnya untuk mendapatkan gelar itu," kata Enrique.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Di Spanyol, Sulit Ada Tim seperti Leicester"

Posting Komentar